November 08, 2011

Sehelai Melodi. Cerpen motivasi.


Sehelai Melodi
Pagi itu mungkin adalah pagi yang biasa bagi Kitamura. Ya, sarapan pagi dan berangkat ke sekolah. Sesampai di sekolah hanya bertemu pelajaran biasa yang membosankan dan membuat pikirannya penuh. Kehilangan kedua orang tua karena kecelakaan pesawat sepuluh tahun lalu membuatnya menjadi pemuda yang tidak pernah memiliki rasa semangat dalam hidupnya.
Setelah semua pelajaran selesai dan saatnya pulang, dia lebih suka membeli takoyaki di gang sebelah rumahnya sebelum pulang. Sebenarnya ada yang berpendapat tentang Kitamura Imori bahwa dia adalah anak yang memiliki keterbelakangan mental atau dia adalah anak yang memiliki nilai negatif dalam hidupnya.
Meski demikian, banyak anak juga perempuan yang ternyata menyukai Kitamura. Karena menganggap Kitamura memiliki daya tarik tersendiri dari cara dia diam dengan membaca buku, mendengarkan MP3 dan memandang ke jendela di ruang kelas. Meski terlihatnya remeh, Kitamura memiliki nilai mata pelajaran yang lebih dari yang lainnya.
Suatu hari, Kitamura sedang mendengar MP3 dan memandang kearah jendela kelasnya. Dalam pikirannya hanya ada pertanyaan tanpa lanjutan. Dia hanya berfikir “Apa?”  Saat dia sedang termenung dengan MP3 yang ternyata tidak dibunyikannya, dia disapa oleh seorang murid yang satu kelas dengannya yaitu Shigami Tanada.
“Hai Imori, apa kau tidak bosan dengan rutinitasmu ini? Hanya diam saja dan tak ingin bergaul dengan yang lain. Apa kau tak suka dengan kami semua?”
“Aku hanya diam untuk menikmati suara dari semua elemen di dunia ini.”
“Elemen, Dunia? Apa maksud perkataanmu itu?”
Tanada pun pergi meninggalkan Kitamura sendirian lagi. Meski demikian, anak yang pintar bermain Selo ini masih penasaran dengan Kitamura dan perkataanya dengan mendengarkan elemen dunia. Bel masuk dari istirahat telah berbunyi, dan seluruh murid SMA Sakanami pun masuk untuk mengikuti pelajaran berikutnya.
Sore itu setelah pulang sekolah. Tanada melihat Kitamura menuju lantai paling atas gedung sekolah. Karena penasaran, Tanada mengikuti Kitamura menuju Lnatai atas sambil membawa Selo kesayanganya. Sesampai di atas loteng, Tanada mengintip dari sela pintu apa yang sedang dilakukan oleh Kitamura.
Kitamura mengeluarkan sebuah kotak panjang yang isinya tongkat kondaktor. Ternyata kitamura menggerakkan tongkat itu seperti sedang memimpin orkestra.
“Hebat sekali gerakan tangannya seperti kondaktor Internasional rupanya.” Kata Tanada dalam hati.
Karena Tanada terlalu serius melihat Kitamura, Pintu yang dibuatnya bersandar mengintip terbuka, dan Tanada jatuh keluar dari pintu itu. Kitamura kaget dan menoleh dari mana asal suara itu. Tanada bangun dan berkata kepada Kitamura.
“Kau hebat juga memainkan benda itu.”
“Bukan urusan mu!”
“Mengapa kau hanya memainkan tongkat itu tanpa ada yang kau iringi?”
“Aku hanya memainkan apa yang ingin aku mainkan. Aku memainkan bunyi dari elemen di dunia ini.”
“Jadi kau benar-benar gila?!”
“Tidak.” Hentak Kitamura.
“Kau tahu,  mengapa aku mengikutimu selama ini?” Kata Tanada.
“Untuk apa?”
“Aku hanya ingin menunjukkan bahwa sebenarnya ada orang yang ingin peduli dengan mu.”
“Benarkah?”
“Aku tidak pernah berbohong dalam hidup ku.”
“Jadi, apa maumu?”
“Aku akan menantang mu membuat sehelai melodi untuk kami tim orkestra Sakanami minggu depan.”
“Baiklah.”
“Aku akan memberimu imbalan atas apa yang telah kau lakukan.” Kata Tanada sambil turun dan pulang.
Kitamura hanya diam dan memutuskan untuk pulang ke rumah.
Setelah kejadian itu, kini sitiap hari Kitamura membuat Sehelai melodi yang bertajuk Sehelai Melodi juga. Setiap sebelum bel masuk sekolah dibunyikan, Kitamura memainkan tongkat kondaktor tanpa adanya musik pengiring. Kini, Kitamura memiliki Semangat hidup lagi terlihat dari senyum yang jarang sekali terlihat dari wajah Kitamura.
Seminggu berlalu, kebetulan hari itu adalah dua hari sebelum acara pentas seni menyambut festifal hari ulang tahun sekolah. Kitamura menuju ruang orkestra sekolah dan memberikan hasil karyanya yang setebal sepuluh lembar yang terdiri dari perkusi, flute, biola, gitar, selo, piano, trompet, dan saxofone.
“Kau berhasil kawan, baiklah untuk bayaran atas kegigihanmu dan senyummu, kami memutuskan untuk menjadikan mu kondaktor saat pagelaran seni besok lusa.” Kata Tanada.
“Senior Shigami memiliki ide bagus teman-teman.” Kata seorang anak dari kelompok orkestra.
Latihan hanya dua hari. Tapi, saat hari pertunjukan Kitamura dan tim orkestra yang hanya beranggota delapan orang saja karena tim orkestra tidak begitu dilirik oleh murid yang lain, bahkan para guru tidak begitu peduli dengan tim orkestra. Beberapa lagu telah mereka nyanyikan. Tapi, saat acara puncak Tanada berkata dengan mic di tangannya.
“Semuanya, terima kasih telah melihat tim orkestra SMA Sakanami. Kini, kami akan mempersembahkan karya terbaik dari Kitamura Imori. Silahkan kawan.”
Kitamura memulai memainkan lagunya yang berdurasi delapan menit. Alunan musik yang indah itu membuat beberapa penonton kagum atas musik yang mereka dengar. Setelah delapan menit yang terasa singkat itu, Kitamura selesai dan memberi hormat kepada para penonton. Setelah itu, para penonton pun bertepuk tangan dan memberikan pujian kepada tim orkestra SMA Sakanami dan kepada Kitamura selaku kondaktor orkestra itu.
Semenjak itu, Kitamura mengikuti kelompok musik orkestra dan tahun berikutnya tim orkestra memiliki banyak peminat dari murid baru di sekolah itu. Dan, tahun berikutnya lagi, Kitamura dan Tanada mendapatakan beasiswa kuliah jurusan musik di Swiss. Semenjak itu, Kitamura dapat mengerti bahwa hidup itu bisa dinikmati kalau kita niat.
By : Misbachuddin Akira Kesu3n

Juni 16, 2011

Indonesia Pusaka My Version

Indonesia Pusaka
    F 
Indonesia tanah air beta 
    Dm  
G         C 
Pusaka abadi nan jaya 
    F                A# 
Indonesia sejak dulu kala 
      F   C           F 
Slalu dipuja-puja bangsa   `

[chorus] 
     C 
Di sana tempat lahir beta 
    Am               Dm 
Dibuai dibesarkan bunda 
       F                 C 
G
Tempat berlindung di hari tua 
       C      
G        F
Sampai akhir menutup mata


Ya Untuk Sekedar Pengingat kita agar selalu cinta tanah air sendiri...... Soro Soro Arigato

Mei 31, 2011

Konser 3D Hatsune Miku di Los Angeles Juli nanti

Konser 3D Hatsune Miku di Los Angeles Juli nanti

Sasuga Hatsune-san

list nama yang berhubungan dengan Manga, Anime, Game pasca tsunami japan [SAFE]

list nama yang berhubungan dengan Manga, Anime, Game pasca tsunami japan [SAFE]

Bingung Berkomentar Apa........ Yang Penting Salut lah

Detective Conan dibuat versi doramanya

Detective Conan dibuat versi doramanya


Pasti Pembunuhannya Kelihatan Lebih Sadis?!

[rank] Aktris jepang dengan bayaran tertinggi untuk bermain di dorama

[rank] Aktris jepang dengan bayaran tertinggi untuk bermain di dorama



Ternyata Mereka Semua Bisa Cepat Kaya........ (|-_-|)

Top 10 sekolah di anime yang ingin kamu datangi

Top 10 sekolah di anime yang ingin kamu datangi

Apakah ada di antara Top 10 itu sekolah yang kalian impikan?



~~~~~~~~~~Arigato~~~~~~~~~~

Mei 20, 2011

Serupa Tapi Tak Sama

K-ON, Haruhi Suzumiya no Shousitsu, Sket Dance, Bleach.
Mungkin nama anime di atas itu kita sudah tahu, bahkan kita hafal ceritanya dan karakternya.
Tapi, kalau kita cermati beberapa karakternya, sesungguhnya banyak karakter anime yang memiliki kesamaan dengan beberapa karakter anime yang lain, meski dari sekuel anime yang berbeda.

Berikut beberapa contoh Chara yang memiliki kesamaan fisik gambar.

            Sohara          ><    Tokine
(Sora no otoshimono)><(Kekkaishi)

                 Nagato Yuki             ><          Rei Ayanami            ><      Kinagi Noel
(Haruhi Suzumiya no Shousitsuu)><(Neon Genesis Evangelion)><(So Ra No Wo To)

             Ikaros           ><                Yoshii Akira
(Sora no Otoshimono)><(Baka to Test to Shoukanjuu)

Hirazawa Yui><    Sorami Kanata    ><            Haruhi Suzumiya          >< Nakamura Yuri
    (K-ON)   >< (So Ra No Wo To)><(Haruhi Suzumiya no Shousitsu)><  (Angel Beats)

              Himeji Mizuki           ><             Asahina Mikuru
(Baka to Test to Shoukanjuuu)><(Haruhi Suzumiya no Shousitsu)

           Satou Jun      ><     Sanji
(Working, Wagnaria)><(One Piece)

Orihara Izaya>< Garaa
  (Durarara!) ><(Naruto).

Ya di atas itu hanya segelintir chara anime yang aku anggap memiliki kemiripan secara fisik gambarnya.
Bila ingin melihat kemiripannya, kalian bisa buka di google gambar mereka.
Sekian artikel dari saya, bila ada salah kata dan salah pilih karakter, mohon dimaafkan.

~~~~~~Arigato Gozaimasu~~~~~~

Mei 14, 2011

Manusia Tak luput dari salah.

Manusia Tak luput dari salah.
Terkadang saat kita melihat suatu video klip, apa lagi video klip artis favorit kita. Kita merasa semua hal yang di tampilkan itu sempurna semua. Tapi, coba kalau kita hanya iseng melihatnya saja, maka kita bisa melihat apa kesalahannya.

Di bawah ini adalah rekomendasi video untuk kalian koreksi sendiri.

I Don't Care - 2ne1
Renai Rider - Buono
Co No Mi Chi - Buono
Ring Ding Dong - Shinee
Our Steady Boy - YuiKaori
Kiss Me - Janne de Arc

Judul lagu di atas hanyalah segelintir video klip yang memiliki sedikit kesalahan dan keanehan yang entah disengaja atau tidak.
Namun, jadilah lebih lucu.
Kalau ada salah kata dan salah pilih video klip mohon dimaafkan namanya juga manusia, tak luput dari kesalahan.
Arigatow yang sudah baca. ^^

Mei 12, 2011

Melihat dari sisi yang tak terlihat.

Terkadang kita hanya melihat diri kita dari apa yang kita ketahui..... Tapi, pernahkah kita melihat diri kita dari apa yang kita tidak ketahui?

Contoh : 
Seorang anak perempuan bernama Himeko. Dia adalah anak yang merasa dirinya selalu kurang dalam berbagai hal. Ia merasa bahwa dirinya tidak diperlukan lagi di dunia ini. Tapi seorang temannya Yuuko mengajaknya untuk mengikuti kelas seni. Meski malu-malu tapi akhirnya Himeko sadar bahwa bila dia melihat dirinya dari apa yang ia tak ketahui, maka dia bisa membuka hal baru untuk masa depan yang lebih baik.

Ya itu sebagai contoh untuk renungan kita hari ini. Bila ada salah kata atau ada yang tak enak di hati mohon dimaafkan.
Arigato yang sudah baca. ^^

Translate is Here

Powered By google